Jumat, 08 Agustus 2014

JATI DIRI

Assalamualaikum Sahabat zha , mohon maaf atas kealfaan diri , sungguh aku hanya wanita akhir zaman yang begitu banyak kekurangnya , namun berharap mampu menjadi yang terbaik , namun saat ini , aku ingin mengakui hal yang mungkin ini adalah hal pribadiku , tak sedikitpun aku ingin menceritakan aib ku sendiri , ini hanya sebuah realita kehidupan yang sedang terjadi kepadaku, mohon maaf ... namun ku hanya wanita biasa. apakah kalian semua pernah merasakan hal ini ??? berbagilah.,

Ntahlah apa yang harusku lakukan , hatiku mati , pikiranku kosong , apa yang sebenarnya aku mau ? apakah hal ini juga pernah dirasakan oleh orang lain , ??? apakah ini yang dikatakan  pencarian jati diri ??? ya allah , sungguh aku tak mengerti  dengan jalan hidupku saat ini ? apa aku luput dari rasa syukurku ??? hum ... 60 hari dalam keadan yang tak tentu arah , perubahan yang signifikan terjadi digejolak jiwa , pikiran , hati yang tak selaras , mati rasa , mencari apa yang diinginkan , mencari apa yang terjadi , mencari yang tersembunyi , mencari yang sebenarnya DICARI ??? , inikah rasa pembentukan jati diri itu ??? siapa kita sebenarnya ??? apa yang kita butuhkan??? apa yang kita inginkan ??? gelisahku bergejolak , mencari penopang , siapa ??? siapa yang akan tenangkan ini ?? hanya hati dan sang illahi , tapi kali ini benar-benar berbeda dari sebelumnya , ketika sujudku hitam berkabut tak tentu arah, pecah lah arahanku , ketika kitabku lantunkan kini tak membuat samudra , keringlah lahan hatiku , illahi ada apa sebenarnya ??? aku tak pernah mengerti apa yang terjadi ??? aku kah yang menjauh dariMu ? ataukah ini sebuah arahan , untuk ku mencari jalan menujuMu atau berpaling dariMU ... hemm harapanku semoga ku tetap dijalanMu , kini aku pasrah , sungguh pasrah , aku tetap lakukan kewajibanku sebagaimana mestinya, meski aku MATI RASA ,,,, karena hanya cara itulah , aku mendekatkan kepada harapanku , perlahan-lahan, meski ingin meronta, kembalilah ALLAH ku tetaplah di HATIku. karena jati diri adalah wajah bathiniah .


Salam Rindu
Kenzrista Rayagami ( R I R I )

1 komentar:

  1. Merit Casino Review | Is It Safe to Play at a Chinese
    › 2021/07/19 인카지노 › merit-casino-review › 2021/07/19 › merit-casino-review Read Merit Casino review kadangpintar with our 메리트카지노 exclusive review of the site.

    BalasHapus